KETAPANG — Ruas Jalan Pelang–Sungai Kepuluk ditutup sementara seiring dimulainya pekerjaan pengecoran jalan dengan konstruksi tiang pancang di kawasan Cafe Merah, Kabupaten Ketapang.
Penutupan ini dilakukan untuk mendukung kelancaran proyek sekaligus menjaga kualitas hasil pembangunan.
Pembatasan lalu lintas mulai diberlakukan sejak 4 Januari 2026. Selama proses pengerjaan, kendaraan dengan muatan di atas 8 ton tidak diperkenankan melintas.
Larangan tersebut mencakup truk pengangkut crude palm oil (CPO), tandan buah segar (TBS) sawit, serta kendaraan berat lainnya.
Kebijakan ini mengacu pada Instruksi Bupati Ketapang Nomor 26/DISHUB-A.100.3.4.2/2025 tentang pembatasan muatan sumbu terberat kendaraan bermotor di ruas Jalan Pelang–Sungai Kepuluk dan Sungai Kepuluk–Batu Tajam.
Bupati Ketapang Alexander Wilyo mengatakan, pembatasan tonase merupakan langkah tegas pemerintah daerah untuk melindungi infrastruktur jalan agar tidak cepat rusak selama proses pembangunan berlangsung.
“Kendaraan yang melebihi batas tonase tidak diizinkan melintas. Ini penting untuk menjaga mutu pekerjaan jalan,” kata Alexander, Minggu (4/1/2026).
Sebagai jalur alternatif, kendaraan bertonase di atas 8 ton diarahkan melalui Jalan PT Nova dan Jalan PT Limpa.
Pemerintah daerah meminta pelaku usaha dan pengguna jalan mematuhi pengaturan lalu lintas demi keselamatan dan kelancaran proyek.
Menurut Alexander, penutupan sementara dilakukan agar jalan yang dibangun memiliki daya tahan jangka panjang dan dapat dimanfaatkan masyarakat secara optimal.
Untuk memastikan kebijakan berjalan efektif, Dinas Perhubungan bersama Satuan Polisi Pamong Praja akan melakukan pengawasan di lapangan.
Pemerintah juga mengimbau perusahaan angkutan dan pengemudi kendaraan berat menyesuaikan rute dan muatan selama masa penutupan.
Pekerjaan pengecoran jalan diperkirakan rampung dalam satu hingga dua pekan, bergantung pada kondisi cuaca.
Pemerintah Kabupaten Ketapang menegaskan, penutupan dan pembatasan tonase bersifat sementara sebagai bagian dari upaya menjaga keberlanjutan infrastruktur jalan. (git)


