KETAPANG - Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Repalianto, menghadiri tabligh akbar peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah di Masjid Agung Al-Ikhlas, Ketapang, Minggu (18/1/2026).
Dalam acara itu, pemerintah daerah menegaskan dukungan terhadap kegiatan keagamaan dan pentingnya salat sebagai fondasi pembentukan akhlak serta toleransi sosial.
Tabligh akbar yang digelar Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Masjid Agung Al-Ikhlas ini menghadirkan penceramah Ustadz Muhammad Maliki, MA, pimpinan Majelis Taklim An-Nur Mubarak Pesaguan Kanan. Jamaah masjid dan masyarakat Ketapang memenuhi masjid sejak usai salat Subuh berjamaah.
Repalianto membacakan sambutan tertulis Bupati Ketapang. Dalam sambutan itu, Isra Mi’raj disebut sebagai peristiwa penting yang menegaskan kewajiban salat lima waktu dan perannya dalam membentuk akhlak umat.
Menurut Bupati, salat tidak cukup dimaknai sebagai ritual, tetapi harus menjadi kekuatan spiritual yang mendorong kejujuran, disiplin, tanggung jawab, dan kepedulian sosial. Pesan itu disampaikan Repalianto di hadapan jamaah.
Repalianto juga menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten Ketapang untuk terus mendukung kegiatan keagamaan.
Ia menilai kerukunan antarumat beragama yang terjaga di Ketapang menjadi modal penting bagi pembangunan daerah yang berkelanjutan dan berkeadilan.
Di akhir acara, ia mengajak masyarakat menjaga persatuan, memperkuat toleransi, dan terlibat aktif dalam pembangunan daerah dengan berlandaskan nilai keimanan dan ketakwaan. (sri)


